BUKA PUASA BERSAMA YATIM DHUAFA SEBAGAI RASA


Surabaya (24/5) – Berbuka puasa bersama yatim dan dhuafa merupakan agenda rutin yang diadakan PT. Pelindo Properti Indonesia (PPI) sebagai bagian dari Pelindo III Group yang diadakan saat bulan Ramadhan. Selain merupakan momen tepat untuk berbagi tetapi juga bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi. Dengan mengusung tema “Mensyukuri Nikmat Allah SWT” acara buka puasa bersama dihadiri sekitar 50 anak yatim dan dhuafa beserta pengurus dari Lembaga Manajemen Infaq (LMI) Surabaya.

Acara buka puasa bersama kali ini digelar di Surabaya North Quay lantai 3 Terminal Gapura Surya Nusantara Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya. Dihadiri oleh Direksi Pelindo III Group serta GM Tanjung Perak beserta pejabat struktural dilingkungan PT Pelabuhan Indonesia III (Persero), berlangsung dengan sederhana namun tanpa mengurangi ketulusan rasa saling berbagi.

“Sesuai dengan QS Ibrahim ayat 7, bahwa ketika kita bersyukur maka nikmat kita akan bertambah” jelas Prasetyo CEO PT. Pelindo Properti Indonesia kala memberikan sambutan diawal acara. Mengundang Ustadz Khozin Muztafids Mag. yang memberikan tausiyah mengenai pentingnya makna bersyukur, karena manusia pada dasarnya selalu ingin sesuatu yang lebih dan merasa tidak pernah cukup, maka dengan bersyukurlah kita akan merasa hidup menjadi lebih indah.

Tausiyah kali ini pun disampaikan secara atraktif yang diselingi sedikit permainan dan gurauan dengan tujuan untuk membuat anak-anak dapat menyimak tausiyah yang disampaikan dengan antusias dan tidak merasa bosan. Setelah sambutan dan tausiyah, acara dilanjutkan dengan berbuka puasa bersama dan sholat magrib berjamaah.

Selain acara buka puasa bersama anak yatim dan dhuafa, acara serupa juga berlangsung di cabang PPI lainnya, seperti halnya di Banyuwangi yang menyelengarakan kegiatan sosial seperti pengobatan, potong rambut, dan pembagian sembako yang seluruhnya gratis. “Semoga dengan sering digelarnya kegiatan seperti ini PPI bisa semakin sukses dan jaya” pungkas Ustadz Khozin seraya mengakhiri acara buka bersama dengan lantunan doa.

###


Tentang Pelindo Properti Indonesia:

Pelindo Properti Indonesia merupakan lini usaha Pelindo III yang bergerak di bidang infrastruktur sebagai pengembang bisnis properti. Pelindo Properti Indonesia bervisi untuk menjadi A Leading Maritime Property Developer. Diresmikan pada 31 Desember 2014, Pelindo Properti Indonesia bertujuan untuk mengembangkan potensi bisnis properti terutama pada daerah yang belum tereksplorasi, meski memiliki potensi wisata maritim yang prospektif.

Dengan optimalisasi investasi properti di kawasan pelabuhan, Pelindo Properti Indonesia telah mengubah wajah pelabuhan di Indonesia menjadi kawasan wisata yang eksotis dan eksklusif serta bertaraf internasional.

Informasi lebih lanjut, silakan hubungi:

Luthfi Rizqi Noormasfufah

Humas PT Pelindo Properti Indonesia

Jl. Perak Timur No. 138, Surabaya

Telp. 031 3568050

Email : pr@pelindoproperti.co.id